Casework
ialah metode pekerjaan sosial yang dominan hingga dan sepanjang tahun 1960-an.
Casework menekankan pelayanan langsung dengan individu.
Lima
orientasi yang berpengaruh yaitu intervensi psikososial tadisional, intervensi fungsional,
intervensi pemecahan masalah, intervensi psikobehavioral, dan intervensi
krisis, yang mencirikan intervensi casework (Pinderhughes, 1995a, dalam DuBois
& Miley, 2005: 74).
Kelima
metode ini berfokus pada penyesuaan individual. Metode-metode ini berbeda dalam
hal penekanannya yang lebih besar pada reformasi individu, sedangkan
metode-metdoe lain memberi penekanan yang lebih besar pada pengubahan transaksi
antara individu dengan lingkungannya.