Arti dan Contoh Praktek Independen

Praktek independen pekejaan sosial adalah cara lain memperluas bisnis waralaba.

Pekerja sosial independen ialah seseorang yang mempraktekkan keseluruhan atau sebagian profesinya di luar lembaga pemerintah atau sukarela, yang bertanggung jawab atas prakteknya sendiri dan menciptakan kondisi pertukarannya sendiri dengan klien dan mengidentifikasikan dirinya sebagi praktisioner pekerjaan sosial dalam menawarkan pelayanannya (NASW, 1974, h. 39-40 dalam DuBois & Miley, h. 82).

Penyelenggaraan pelayanan sosial secara independen telah menjadi bagian dari jejaring penyelenggaraan pelayanan sosial sejak era Mary Richmond, karena Richmond itu sendiri sebenarnya bekerja dalam praktek privat.

Akan tetapi, praktek independen belum diberi sanksi atau kewenangan secara formal oleh Ikatan Pekerja Sosial Amerika Serikat (NASW, National Association of Social Workers) hingga tahun 1958, dan standard belum dirumuskan hingga tahun 1962 (Wallace, 1982 dalam DuBois & Miley, h. 82).

Ruang lingkup praktek independen semakin meluas seiring dengan meluasnya lisensi negara bagian, peraturan, dan usaha-usaha lobi untuk mengembangkan hak-hak khusus lembaga-lembaga pelayanan sosial ((Stoesz, 1989, dalam DuBois & Miley, h. 82).