Jenis dan Jenis Golongan Alat Komunikasi

Alat komunikasi dapat dibedakan sebagai alat komunikasi tradisional dan alat komunikasi modern. Alat komunikasi tradisional pada umumnya meng- gunakan teknik sederhana dan manual, serta memiliki jarak yang terbatas (sebatas kemampuan pancaindra).

Alat komunikasi modern memanfaatkan teknologi baru di antaranya teknologi elektronik yang memungkinkan terjadinya telekomunikasi atau komunikasi jarak jauh.

Pemanfaatan teknologi elektronika juga memungkinkan alat komunikasi tidak digunakan di satu tempat, melainkan berpindah atau mobile. Alat komunikasi mobile, memanfaatkan

sumber arus DC, sedangkan alat komunikasi yang statis seperti televisi pada umumnya menggunakan sumber arus AC. Alat komunikasi, bila dibedakan dari sumber arus yang digunakannya, dapat dibedakan menjadi alat komunikasi yang menggunakan arus AC dan alat komunikasi yang menggunakan arus DC.

Peralatan komunikasi yang memanfaatkan gelombang radio di antaranya:

pemancar radio, pesawat radio, radio panggil (pager), radio walkie talkie (two-way radio transciever), pada umumnya mobile atau dapat digunakan secara berpindah. Oleh karena itu, pesawat radio, radio panggil, dan radio walkie talkie, memanfaatkan arus DC sebagai sumber listrik.

Pada alat-alat komunikasi ini menggunakan baterai. Gelombang radio adalah transmisi/pengiriman sinyal tanpa kabel yang disebabkan oleh radiasi elektomagnetik dengan frekuensi antara 30 kHz sampai 300 GHz.